Sumber air Telaga Nilem berasal dari mata air pegunungan sehingga sangat jernih. Anda akan melihat Telaga Nilem ini seperti akuarium besar dengan air yang begitu jernih bagaikan kaca sehingga bisa melihat dasar telaga yang berisi kerikil, bebatuan, lumut dan ganggang. Bahkan anda bisa mengabadikan momen foto di dalam air dengan jelas. Telaga Nilem selalu ramai pengunjung terlebih saat siang menjelang sore hari.
![]() |
Wisata Telaga Nilem Kuningan |
Rute Menuju Telaga Nilem Kuningan
Lokasinya yang berada di titik perbatasan antara Cirebon, Majalengka, dan Kuningan membuat tempat wisata di Kuningan yang satu ini mudah dijangkau. Rutenya sejalan dengan Telaga Remis yaitu jika dari Kota Cirebon berjarak sekitar 24 km ke arah selatan, sedangkan jika dari pusat kota Kuningan berjarak 35 km ke arah utara.Fasilitas di Telaga Nilem
Fasilitas yang ada di Telaga Nilem Kuningan di antaranya Perahu motor, sepeda air, gazebo, mushola, toilet, cafetaria, toko cinderamata, warung makan dan tempat parkir.Harga Tiket Masuk Telaga Nilem
Untuk harga tiket masuk Telaga Nilem sangat terjangkau yakni dibawah 20 ribu. Menurut info yang ada, harga tiket masuknya Rp 11.000 dan biaya parkir kendaraan Rp 3.000.Alamat Telaga Nilem
Alamat Telaga Nilem berada dalam kawasan taman nasional Gunung Ciremai dan satu gerbang masuk Wisata Talaga Remis tepatnya terletak di Desa Kaduela, Kecamatan Pasawahan, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat.Kunjungi juga : Pemandian Air Panas Sangkanurip Kuningan